Thursday, 20 November 2014

BetaUFO di Acara Tonight Show Net TV

Posted in   with  No comments    

Salah satu visi dan misi BetaUFO adalah sebagai fasilitator media untuk menjadi rujukan publik akan fenomena UFO di Indonesia sekaligus sebagai edukasi untuk publik dalam menyikapi fenomena UFO di Indonesia.

Berbekal visi misi itulah BetaUFO di undang oleh NET Tv dalam acara Tonight Show sebagai narasumber dalam hal  membahas fenomena UFO di Indonesia, Ranggie Ragatha dan Prawiro Sudirjo sebagai perwakilan BetaUFO dalam acara yang tayang dari senin sampai jum’at pukul 22.30 wib. Proses wawancara yang menempatkan dua narasumber dari BetaUFO di lakukan pada tanggal 11 September 2014 dan baru di tayangkan NET Tv pada hari rabu 18 September 2014.

Acara Tonight Show sendiri dipandu oleh dua presenter yakni Vincent dan Desta serta Hesti Purwadinata sebagai narrator. Vincent dan Desta bergantian bertanya kepada narasumber perihal UFO dan BetaUFO sebagai narasumber. Dan berikut adalah hasil kesimpulan acaranya:

Ranggie Ragatha Komunitas BetaUFO Indonesia (dok pri)
BetaUFO sendiri merupakan komunitas kelompok pengamat UFO tertua dan terbesar di Indonesia yang berdiri sejak tanggal 26 Oktober 1997 atau sebentar lagi akan menginjak usia 17 tahun, BetaUFO sendiri beranggotakan dari macam-macam profesi serta berbagai macam backgroung pendidikan. Oleh karena itulah hal lah yang membuat ilmu Ufologi dapat di katakan sebagai pseudosains (ilmu semu) dimana pengetahuan ,metodologi,keyakinan, atau praktik yang diklaim sebagai ilmiah tapi tidak mengikuti metode ilmiah.

Ufologi dapat atau bisa dikaji melalui banyak bidang ilmu termasuk science mainstream,fisika dan astronomi, karena statusnya yang masih sebagai pseudosains memungkinkan para peneliti ufo banyak memiliki pendekatan yang justu membuat bidang ufologi menjadi hal yang menarik.

Prawiryo Sudirjo Komunitas BetaUFO Indonesia (dok pri)
Anggota BetaUFO sendiri bukanlah sebuah ufo cult, di dalam komunitas betaUFO ini justru terbagi dalam tiga kateogori, ada yang  skeptis atau tidak mempercayai adanya makluk ekstrateritorial, ada juga yang beliver dan ada juga skepticbeliever yang karena adanya 3 golongan itu membuat komunitas BetaUFO memiki rasa untuk meneliti sekaligus edukasi lebih jauh.

BetaUFO juga banyak melakukan ekspedisi di tempat-tempat yang disinyalir atau di gosipkan sebagai tempat yang banyak di kunjungi UFO, selain bertujuan untuk rekreasi atau silahturahmi antar anggota ekspedisi ini  ini juga masuk dalam visi misi yang saya jelaskan di atas.

Anggota BetaUFO dan Host Tonight Show

0 komentar:

Post a Comment